Kamis, November 28, 2024
spot_img

Begini Serunya Rangkaian Kegiatan PAC IPNU-IPPNU Sumbermanjing Wetan di Bulan Ramadhan

NUMALANG.ID, Malang – Bulan Ramadhan tak ingin dilewatkan begitu saja oleh PAC IPNU-IPPNU Sumbermanjing Wetan. Pelajar-pelajar Nahdliyin ini melaksanakan berbagai kegiatan selama Ramadhan.

Ahad, 10 April 2022 atau 8 Ramadhan 1443 H kemarin, seluruh rekan rekanita baik dari Pimpinan Anak Cabang maupun dari Pimpinan Ranting mengadakan kegiatan “Khotmil Qur’an dan Buka Bersama”.

Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk mengisi agenda bulan Ramadan, selain itu, juga akan disusul kegiatan lain di pekan selanjutnya seperti bagi-bagi takjil, dan kajian kitab.

Kegiatan khotmil qur’an yang dilaksanakan PAC IPNU-IPPNU Sumbermanjing Wetan, Ahad, 10 April 2022. Foto: PAC IPNU-IPPNU Sumbermanjing Wetan

“Melalui kegiatan ini diharapkan menjadi ajang silaturahmi para rekan rekanita di bulan Suci Ramadan,” kata Ketua PAC IPPNU Sumbermanjing Wetan, Masruroh, Ahad 10 April 2022.

Masruroh bersyukur karena acara tersebut berjalan dengan lancar sehingga bisa menjadi sedikit ladang pahala bagi para rekan rekanita.

Kegiatan ini diadakan di Gedung MWC NU Sumbermanjing Wetan. Acara dimulai dengan khotmil Qur’an Pembacaan tahlil dan ditutup dengan buka bersama. (Syaifudin Zuhri)

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
-- advertisement --spot_img

Jangan Lewatkan

Terkini