NUMALANG.ID – NU Care Lazisnu PCNU Kabupaten memulai agenda Turba ke 3 dengan mendatangi 7 kecamatan selama tiga hari, 18, 19, dan 25 Januari 2025.
Ke tujuh kecamatan yang menjadi tujuan Turba ke 3 ini meliputi Kecamatan Dau, Wajak, Kalipare, Poncokusumo, Sumbermanjing Wetan, Ngantang, Wagir. Selain itu, juga mengundang pengurus harian di kecamatan dan ranting sekitar lokasi turba.
Mengambil tema Menuju Lazisnu Hebat dan Bermartabat, Turba III Lazisnu PCNU Kabupaten Malang diawali di Kecamatan Wajak dengan peserta dari Lazisnu MWC Korwil 7 yang bertempat di Kantor MWCNU Wajak, Sabtu, (18/1/2025).
Ketua Tanfidziyah MWCNU Kecamatan Wajak, KH Fadli Adhim, dalam sambutannya berpesan kepada para muharrik Lazisnu agar senantiasa bersyukur berkhidmat di NU apapun tingkatannya.
“NU itu ya malati, ya mbarokahi,” ujar KH Fadli Adhim, Sabtu (18/1/2025).
Contohnya banyak, kata Kiai Fadli, baik yang mendapatkan berkah maupun yang kualat.
Lebih dalam lagi, KH Fadli mengutip pesan Almaghfulrlah KH Hasyim Muzadi sewaktu menjadi Ketua PWNU Jatim yang pertama, yakni Berkhidmat di NU harus didasari dengan ikhlas.
Pesan selanjutnya, KH Fadli menyampaikan kepada para peserta harus mempunyai sifat peduli karena Syekh Abdul Qodir Al Jailani, kata KH Fadli, memperoleh derajat kewalian yang luar biasa bukan karena banyaknya sholat, dzikir, atau puasa, namung karena memiliki sifat peduli kepada sesama.
“Di Lazisnu inilah sifat kepedulian ini diajarkan,’ kata KH Fadli Adhim. (*)