Jumat, November 29, 2024
spot_img

Meriah! Lomba Paduan Suara yang Pertama Kali Digelar MWC NU Kepanjen

NUMALANG.ID, KEPANJEN – Menyambut Satu Abad Nahdlatul Ulama (NU) dan rangkaian Hari Santri Nasional (HSN) 2022, Pengurus Majlis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang, menggelar Lomba Paduan Suara, Minggu (29/1/2023).

Berlokasi di Gedung Serbaguna PCNU Kabupaten Malang, Kelurahan Cepokomulyo, lomba paduan suara yang diikuti 15 grup dari 15 Ranting NU se-Kecamatan Kepanjen, sangat meriah.

Pasalnya, pada tiap grup yang maju untuk mengikuti lomba, disambut dengan tepuk tangan untuk saling memberikan semangat.

Adapun lagu yang dibawakan oleh masing-masing grup dalam lomba yang dimulai pada pukul 10 pagi itu adalah Mars Syubbanul Wathon dan Mars NU.

Teampak beraneka ragam kostum yang ditampilkan masing-masing grup dalam memeriahkan lomba tersebut. Dalam lomba paduan suara ini, dalam satu grup yang terdiri dari 20 peserta dari pengurus atau anggota NU, dan Banom-banom NU di tingkat ranting.

Juara Lomba Paduan Suara

Dari total 15 grup yang mengikuti lomba paduan suara tersebut, Ranting Panggungrejo dinobatkan sebagai juara satu; Ranting Ardirejo juara dua; Ranting Kepanjen Kota juara tiga, sedangkan Ranting Sengguruh muncul sebagai grup favorit.

Dalam pemaparan Tatok Utoro, salah satu di antara dua juri yang memberikan penilaian pada lomba itu, diakuinya bahwa seluruh grup yang mengikuti lomba memiliki nilai seratus tanpa ada kekuarangan sedikitpun.

“Kami akui, untuk semangat dalam mengikuti lomba paduan suara, nilainya seratus semua. Namun pada penilaian teknik vokal, penghayatan, harmonisasi, penampilan, dan kekompakan, harus ada yang disisihkan,” ungkapnya yang diiringi tepuk tangan audien.

Sebagai tambahan informasi, pada pembukaan lomba paduan suara tersebut, dihadiri oleh KH. Zainul Arifin, Rois Syuriah PCNU Kabupaten Malang; Gus Miftahul Anwar, Ketua Tanfidziyah MWC NU Kepanjen beserta jajarannya; Siti Zainab, Ketua PAC Muslimat NU Kepanjen; Sugiarti, Ketua PAC Fatayat NU Kepanjen; Amin Suudi, Sekretaris PAC GP Ansor; Nabila, Ketua IPPNU Kepanjen; Ichwanul Muslimin, Camat Kepanjen; dan beberapa ketua dan pengurus Ranting NU se Kecamatan Kepanjen. (*)

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
-- advertisement --spot_img

Jangan Lewatkan

Terkini