Jumat, September 20, 2024
spot_img

Peringati Harlah LP Ma’arif NU: MI Miftahul Ulum Urek-Urek Gondanglegi Malang Gelar Munajat dan Tasyakuran

NUMALANG.ID-GONDANGLEGI Senin, 19 September 2022, sejak pagi siswa-siswi MI Miftahul Ulum Urek-Urek Gondanglegi Malang kelas 3, 4, 5 dan 6 serta dewan guru berkumpul bermunajat dan berdoa’a dalam rangkaian kegiatan yang dilaksanakan untuk memperingati sekaligus tasyakuran hari ulang tahun Lembaga Pendidikan Ma’arif Nahdlatul Ulama’ yang dilaksanakan di serambi Masjid Jami’ AL-Musthofa yang lokasinya sekomplek dengan Madrasah Ibtidaiyah MI Miftahul Ulum Urek-Urek. Acara diawali dengan lantunan ayat-ayat suci al-quran yang dibaca oleh para siswa-siswi serta dewan guru. Dilanjutakan dengan pembacaan tahlil yang ditujukan untuk para muasis (pendiri) Nahdlatul Ulama’

Khusu’ para siswa MI Miftahul Ulum Urek-Urek Gondanglegi Malang saat mengikuti acara

Tampak para siswa-siswi dengan khusu’ dan penuh khidmat mengikuti rangkaian kegiatan tersebut yang didahului dengan pengarahan dan hujjah aswaja yang disampaikan oleh Bapak H. Zainuddin, M.Pd, (kepala MI Miftahul Ulum). Dalam sambutannya ia menyampaikan bahwa “pendidikan terbaik dan penuh berkah yaitu pendidikan kita yang berhaluan ahlussunnah wal jamaah Nahdlatul ulama’, karena didalamnya kita dididik untuk selalu membiasakan diri semangat belajar semua disiplin keilmuan baik ilmu agama maupun umum, serta rajin dan giat belajar agar membentuk kebiasaan yakni ketaatan beribadah kepada Allah dengan penuh keikhlasan, berakhlak baik dan selalu menebar kebaikan kepada semua mahluk Allah“.

Pada kesempatan yang sama, pria yang saat ini juga menjabat sebagai sekretaris Pengurus Cabang Lembaga Kemaslahatan Nahldatul Ulama (LKK-NU) Kabaupaten Malang tersebut menuturkan, mengembangkan pendidikan dibawah naungan Nahdlatul Ulama merupakan upaya untuk partisipasi sekaligus mengekspansi organisasi Nahdlatul Ulama NU (Ngopeni NU) melalui jalur pendidikan. “Dengan harapan kita diakui sebagai salah satu dari murid atau santri pendiri Nahdlitul Ulama’ Hadrsatussyaokh K.H. Muhammad Hasyim Asy’ari”. Imbuhnya.

Rangkaian kegiatan peringatan harlah LP Ma’arif NU tersebut menjadi sebuah momentum harapan dan kebangkitan semua unit pendidikan agar bisa lebih baik dan berkualitas. Para siswa-siswi begitu memperhatikan dan antusias atas motivasi yang disampaikan H Zainudin, hal ini dikarenakan mereka sadar bahwa tugas mereka adalah belajar dan belajar sehingga para siswa mendapatkan jalan sekaligus strategi yang tepat agar proses belajar merekaberhasil. Selain itu, mereka nantinya diharapkan menjadi generasi bangsa yang cerdas-hebat serta berakhlaq mulia yang berhaluan ahlussunnah wal jamaah Nahdlatul Ulama. Sehingga nantinya akan menghantarkan Bangsa dan Negara Indonesia mencapai kemakmuran dan kesejahteraan yang berkeadilan.

Editor: Moh. Ahsan

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
-- advertisement --spot_img

Jangan Lewatkan

Terkini