Kalipare, NUMalang – Kelompok Kerja Madrasah Ibtidaiyah (KKM MI) Kecamatan Kalipare menggelar khotmil Qur’an, munajat, dan doa lintas agama dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama ke-80, Jumat (2/1/2026).
Kegiatan tersebut berlangsung di MIS Sunan Gunung Jati, Desa Sumberpetung, Kecamatan Kalipare, dan diikuti oleh pengurus Kelompok Kerja Guru (KKG) serta pengurus KKM MI Kecamatan Kalipare, dan Kepala Madrasah Ibtidaiyah se-kecamatan Kalipare.
Acara dimulai pukul 07.00 WIB dan dibuka oleh Ketua MIS Sunan Gunung Jati selaku tuan rumah, Suyono, S.Pd. Ia menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan keagamaan tersebut sebagai bagian dari peringatan HAB Kemenag.

Ketua KKM MI Kecamatan Kalipare sekaligus Kepala MIN 1 Malang , Saifuddin Zuhri, S.Pd.I., menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Ia berharap kegiatan khotmil Qur’an dan doa bersama ini membawa keberkahan bagi lembaga pendidikan madrasah dinaungan Kementerian Agama (Kemenag), khususnya di Kecamatan Kalipare.
Selain itu, ia juga berharap doa bersama tersebut menjadi ikhtiar spiritual bagi bangsa Indonesia agar dijauhkan dari berbagai musibah dan bencana.
Rangkaian acara ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Latifi, S.Pd.I., M.Pd.I., Kepala Madrasah Al-Islah. (*)




