Rabu, November 27, 2024
spot_img

Pelajar NU Sebagai Agen Perubahan, PAC IPNU IPPNU Pakisaji Gelar Makesta ke-4

numalang.id, Pakisaji-Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Malang menggelar Masa Kesetiaan Anggota (Makesta) di MI Bahrul Ulum Jatisari, Sabtu – Minggu (16-17 November 2024).

Makesta merupakan tahap awal berproses di IPNU dan IPPNU, dan tanpa mengikuti Makesta, seseorang tidak dianggap sebagai anggota IPNU IPPNU secara sah.

Kegiatan ini bertajuk “Pemuda NU sebagai Agen Perubahan yang adaptif Berlandaskan Nilai Aswaja An-Nahdliyah”. Dari kegiatan ini dapat memberi pemahaman akan pentingnya organisasi, menanamkan ideologi Aswaja Annahdliyah, dan memberi stimulus peserta untuk selalu belajar, berjuang, dan bertaqwa.

Ketua Panitia Pelaksana, Arif Hidayah mengatakan pengurus berharap akan tercetak kader–kader yang berkompeten, kreatif, profesional, berwawasan luas, serta bertanggung jawab melalui kegiatan Makesta tersebut.

“Acara berlangsung khidmat sekaligus menyenangkan. Berselang kurang lebih 2 hari, peserta kegiatan Makesta kali ini adalah keseluruhan anggota ranting IPNU dan IPPNU yang terdiri dari 5 Ranting yang tersebar di wilayah Pakisaji,” pungkasnya (16/11)

Adapun narasumber yang hadir berasal dari tim instruktur PC IPNU IPPNU Kabupaten Malang, Pengurus MWC NU Kecamatan Pakisaji, serta Purn Gubernur FKMID Korea Selatan.

Menurut Arif, Dengan pelaksanaan acara ini, peserta diharapkan mendapatkan bekal keorganisasian keislaman yang bermanfaat baik di lingkungan organisasi maupun lebih di masyarakat secara luas.

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
-- advertisement --spot_img

Jangan Lewatkan

Terkini