Sabtu, November 9, 2024
spot_img

Ketua LAKPESDAM PCNU Kabupaten Malang Dorong Kolaborasi dalam Workshop Pengentasan Kemiskinan

numalang.id-Ketua Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (LAKPESDAM) PCNU Kabupaten Malang, Dr. Sutomo, M.Sos., menekankan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam upaya pengentasan kemiskinan di Kabupaten Malang. Hal ini disampaikan Dr. Sutomo dalam Workshop Peta, Prioritas, dan Model Program Pengentasan Kemiskinan yang diadakan di Aula Kantor Bappeda Kabupaten Malang.

Dalam sambutannya, Dr. Sutomo menyampaikan bahwa pengentasan kemiskinan di Malang membutuhkan pendekatan komprehensif yang mencakup penguatan ekonomi pedesaan, pengelolaan sumber daya lokal, serta perlindungan terhadap lahan pertanian produktif.

“Kegiatan ini bertujuan membangun sinergi antara pemerintah, lembaga sosial, dan masyarakat untuk menciptakan program yang berkelanjutan dan sesuai dengan kebutuhan lokal,” ujar Dr. Sutomo.

Dr. Sutomo juga menjelaskan bahwa menjaga lahan sawah tetap produktif adalah langkah penting dalam mendukung kesejahteraan masyarakat pedesaan.

“Melindungi lahan sawah bukan hanya soal ketahanan pangan, tetapi juga upaya mempertahankan mata pencaharian petani dan mengurangi angka kemiskinan,” tegasnya.

Workshop ini dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan, termasuk Kepala Bappeda Kabupaten Malang, Ir. Tomie Herawanto, M.T., dan Mohamad Iksan, East Java Provincial Coordinator USAID ERAT, yang turut memberikan pandangan dalam diskusi strategi pengentasan kemiskinan.

LAKPESDAM PCNU berharap bahwa hasil workshop ini dapat menjadi panduan dalam merancang program pengentasan kemiskinan yang tidak hanya memperbaiki ekonomi, tetapi juga menjaga kelestarian lingkungan dan keberlanjutan lahan pertanian.

“Kami berupaya mendorong keterlibatan semua pihak untuk mewujudkan kesejahteraan yang merata dan berkelanjutan,” pungkas Dr. Sutomo.

Penulis: Syaifudin Zuhri

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
-- advertisement --spot_img

Jangan Lewatkan

Terkini